Lembaga Dakwah Islam Indonesia
  • HOME
  • ORGANISASI
    • Tentang LDII
    • AD / ART LDII
    • Susunan Pengurus DPP LDII 2021-2026
    • 8 Pokok Pikiran LDII
    • Fatwa MUI
    • Daftar Website LDII
    • Video LDII
    • Contact
  • RUBRIK
    • Artikel
    • Iptek
    • Kesehatan
    • Lintas Daerah
    • Organisasi
    • Opini
    • Nasehat
    • Nasional
    • Seputar LDII
    • Tahukah Anda
  • LAIN LAIN
    • Kirim Berita
    • Hitung Zakat
    • Jadwal Shalat
  • DESAIN GRAFIS
    • Kerja Bakti Nasional 2025 dan 17 Agustus 2025
No Result
View All Result
  • HOME
  • ORGANISASI
    • Tentang LDII
    • AD / ART LDII
    • Susunan Pengurus DPP LDII 2021-2026
    • 8 Pokok Pikiran LDII
    • Fatwa MUI
    • Daftar Website LDII
    • Video LDII
    • Contact
  • RUBRIK
    • Artikel
    • Iptek
    • Kesehatan
    • Lintas Daerah
    • Organisasi
    • Opini
    • Nasehat
    • Nasional
    • Seputar LDII
    • Tahukah Anda
  • LAIN LAIN
    • Kirim Berita
    • Hitung Zakat
    • Jadwal Shalat
  • DESAIN GRAFIS
    • Kerja Bakti Nasional 2025 dan 17 Agustus 2025
No Result
View All Result
Lembaga Dakwah Islam Indonesia
No Result
View All Result
Home Wawasan Kesehatan

Mengapa Perempuan Juga Sangat Butuh Madu?

2022/09/06
in Kesehatan
0
Foto Ilustrasi: LINES.

Foto Ilustrasi: LINES.

Share on FacebookShare on TwitterShare on WhatsApp

Anemia yang biasa dikenal sebagai “kurang darah” merupakan kondisi ketika tubuh kekurangan sel darah merah yang sehat. Menurut situs alodokter, anemia terjadi ketika sel darah merah tidak berfungsi dengan baik.

Akibatnya bisa fatal. Pasalnya, organ tubuh tidak cukup mendapat asupan oksigen, yang membuat penderita anemia pucat bahkan mudah lelah. Masih menurut situs alodokter, anemia memiliki tingkat keparahan dari ringan hingga berat.

Menurut dokter spesialis anak Rumah Sakit Hermina Pekalongan, Mohammad Rizal, sekitar 23 persen remaja putri dan 12 persen remaja laki-laki di Indonesia mengalami anemia. Penyakit tersebut dapat mempengaruhi penurunan imunitas, konsentrasi, prestasi belajar, kebugaran dan produktivitas, khususnya pada perempuan.

Anemia pada perempuan umumnya disebabkan asupan gizi yang tidak optimal dan kurangnya aktifitas fisik. Angka anemia mulai meningkat sebab adanya pengaruh Pandemi Covid-19. Berdasarkan Survei Kementerian Kesehatan, akibat pandemi tersebut, “remaja putri usia 15-19 tahun beresiko Kurang Energi Kronik (KEK) sebanyak 36,3%, wanita usia subur 15-49 tahun resiko KEK sebanyak 33,5%, dan mengalami anemia sebanyak 37,1%”.

Dampak Anemia pada Wanita Hamil
Masa paling beresiko bagi seorang perempuan yang menderita anemia, yaitu saat mereka telah menikah. Agar tak terserang anemia, salah satunya dengan tetap menjaga kadar hemoglobin (Hb), yaitu wanita dewasa berkisar 12–16 g/dL. Resiko terkena anemia makin meningkat saat mengandung.

Sebab itu, para wanita hamil harus menjaga Hb-nya tetap stabil dengan kisaran 11 g/dL. Bila kadar hemoglobinnya rendah, mereka bisa mengalami keguguran, pendarahan selama kehamilan, persalinan prematur, gangguan janin, gangguan persalinan dan masa nifas. Bahkan, dapat melahirkan bayi “stunting”.

Mengatasi Anemia dengan Madu
Banyak upaya yang dapat dilakukan dalam meningkatkan kadar Hb, termasuk dengan mengkonsumsi madu. Sebab madu menjadi salah satu bahan makanan yang mengandung senyawa pembentuk hemoglobin (Hb) dalam darah. Menurut penelitian yang telah dilakukan Asrul Harjuna dan tim (2019), madu memiliki kandungan besi 1 gram dalam setiap 100 gram.

Apabila madu sebanyak 45 ml dikonsumsi oleh perempuan dengan rutin selama dua minggu, maka mampu memberikan peningkatan kadar Hb sebesar 1,2 mg/dL dari rata-rata kadar Hb normal. Hal tersebut, dikarenakan dalam 45 ml madu mengandung energy 136,8 kkal, protein 0,1 g, karbohidrat 37,1 g, vit C 0,4 mg, sodium 1,8 mg, potassium 23,4 mg, kalsium 2,7 mg, magnesium 0,9 mg, iron 0,2 mg, dan zinc 0,1 mg.

Selain itu, madu mengandung mineral yang apabila dikonsumsi setiap hari, maka akan mengurangi rasa ngantuk berlebih, rasa pusing dan nyeri, insomania berkurang dan gejala lainnya yang sering dirasakan oleh penderita anemia. Kemudian mengkonsumsi madu juga membantu meningkatkan penyerapan kalsium, bertambahnya jumlah Hb dan mencegah anemia sebab kekurangan gizi.

Madu sudah lama digunakan pada beberapa negara, seperti China dan India untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit, sebab potensi madu sebagai antibiotik, penyembuhan luka, penyembuhan penyakit gastrointestinal (diare dan gastroenteritis), antifungal (dermatophytes dan candidiasis), antivirus, antioksidan, dan penyembuhan penyakit kardiovaskular.

Madu merupakan cairan bersifat lengket dengan cita rasa manis yang dihasilkan oleh lebah dan serangga lainnya dari nektar bunga. Nektar merupakan senyawa kompleks yang berasal dari kelenjar “necterifier” tanaman dengan membentuk larutan gula yang bervariasi. Adapun kandungan nektar, yaitu sukrosa, fruktosa, dan glukosa serta zat gula lainnya meliputi maltosa, melibiosa, rafinosa serta turunan karbohidrat lainnya.

Pada madu terdapat kandungan zat besi (Fe) yang merupakan mikromineral. Fe berperan sebagai pembentukan sel darah merah. Kandungan Fe inilah yang mensintesis pembentukan heme, sehingga meningkatkan kadar Hb. Adapun kandungan lain madu yang berperan penting dalam melarutkan Fe, yaitu vitamin C. Umumnya, madu memiliki kandungan yang terdiri dari 17,1% air, 82,4% karbohidrat total, 0,5% protein, asam amino, vitamin dan mineral.

Nah, yuk mengkonsumsi madu. Agar wanita menjadi lebih sehat, tanpa intaian anemia dan beragam penyakit lainnya. (Eva/LINES).

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

KOMENTAR TERKINI

  • Adin Mutohar on IPSI Nganjuk Gelar Silaturahim Perguruan Silat di Ponpes Al Ubaidah
  • Luluk Muti'a Ningsih on Istighfar dan Kalimat Thayyibah
  • Ali on Niat Karena Allah
  • Nanang Naswito on LDII Suka Damai dan Warga Gotong-Royong Bangun Masjid
  • Nanang Naswito on LDII Jatim Ingatkan Generasi Muda Amalkan Pancasila untuk Hadapi Tantangan Zaman
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Indonesia Kaya, Tapi Bisa Lapar: Bom Waktu Pangan yang Kita Abaikan

Jejak Hijau LDII Menuju Perdagangan Karbon Berkelanjutan

October 7, 2025
Kisah Yusrawati Guru Besar FK Unand yang Haus Ilmu

Kisah Yusrawati Guru Besar FK Unand yang Haus Ilmu

September 29, 2025
Istighfar dan Kalimat Thayyibah

Istighfar dan Kalimat Thayyibah

September 30, 2025
LDII Klaten Kukuhkan Pengurus Baru, Fokus Empat Program Utama

LDII Klaten Kukuhkan Pengurus Baru, Fokus Empat Program Utama

October 6, 2025
Istighfar dan Kalimat Thayyibah

Istighfar dan Kalimat Thayyibah

9
Santri Ponpes Gadingmangu Juarai Kategori Kelompok dalam Aksi WCD 2025

Santri Ponpes Gadingmangu Juarai Kategori Kelompok dalam Aksi WCD 2025

3
KH Chriswanto Santoso: Sisi Religiusitas TNI Perlu Diperkuat untuk Jaga Kedaulatan Bangsa

KH Chriswanto Santoso: Sisi Religiusitas TNI Perlu Diperkuat untuk Jaga Kedaulatan Bangsa

2
Ponpes Wali Barokah Juara Umum Kompetisi Pencak Silat Dandim 0809 Cup III Tahun 2025

Ponpes Wali Barokah Juara Umum Kompetisi Pencak Silat Dandim 0809 Cup III Tahun 2025

6
Kemiskinan

Kemiskinan

October 7, 2025
LDII Kutim Gelar Pengajian dan Cek Kesehatan untuk Lansia bersama FKKI

LDII Kutim Gelar Pengajian dan Cek Kesehatan untuk Lansia bersama FKKI

October 6, 2025
Tingkatkan Kemampuan Komunikasi, Warga LDII Sleman Ikuti Pelatihan Pranata Adicara

Tingkatkan Kemampuan Komunikasi, Warga LDII Sleman Ikuti Pelatihan Pranata Adicara

October 6, 2025
LDII Klaten Kukuhkan Pengurus Baru, Fokus Empat Program Utama

LDII Klaten Kukuhkan Pengurus Baru, Fokus Empat Program Utama

October 6, 2025

DPP LDII

Jl. Tentara Pelajar No. 28 Patal Senayan 12210 - Jakarta Selatan.
Telepon: 0811-8604544

SEKRETARIAT
sekretariat[at]ldii.or.id
KIRIM BERITA
berita[at]ldii.or.id

BERITA TERKINI

  • Kemiskinan October 6, 2025
  • LDII Kutim Gelar Pengajian dan Cek Kesehatan untuk Lansia bersama FKKI October 6, 2025
  • Tingkatkan Kemampuan Komunikasi, Warga LDII Sleman Ikuti Pelatihan Pranata Adicara October 6, 2025

NAVIGASI

  • Home
  • Contact
  • Jadwal Shalat
  • Hitung Zakat
  • Privacy Policy
  • NUANSA PERSADA

KATEGORI

Kirim Berita via Telegram

klik tautan berikut:
https://t.me/ldiibot

  • Home
  • Contact
  • Jadwal Shalat
  • Hitung Zakat
  • Privacy Policy
  • NUANSA PERSADA

© 2020 DPP LDII - Managed by KIM & IT Division.

No Result
View All Result
  • HOME
  • ORGANISASI
    • Tentang LDII
    • AD / ART LDII
    • Susunan Pengurus DPP LDII 2021-2026
    • 8 Pokok Pikiran LDII
    • Fatwa MUI
    • Daftar Website LDII
    • Video LDII
    • Contact
  • RUBRIK
    • Artikel
    • Iptek
    • Kesehatan
    • Lintas Daerah
    • Organisasi
    • Opini
    • Nasehat
    • Nasional
    • Seputar LDII
    • Tahukah Anda
  • LAIN LAIN
    • Kirim Berita
    • Hitung Zakat
    • Jadwal Shalat
  • DESAIN GRAFIS
    • Kerja Bakti Nasional 2025 dan 17 Agustus 2025

© 2020 DPP LDII - Managed by KIM & IT Division.